Friday 20 November 2015

Mitsubishi Mirage Sport


      DRIVING PASSION - Seperti halnya merek-merek mobil lainnya, Mitsubishi juga memiliki kandidat City Car yang berharga kurang dari 200 juta. Mitsubishi Mirage sport memiliki beberapa perbedaan dengan tipe Exceed, GLS, dan GLX. Di eksteriornya, Mirage dengan nama Sport ini memiliki bagian-bagian yang lebih sporty, seperti Front Body Kit, Side Sill Extension, Rear Body Kit, Sporty Stripes, dan Side Visor. Untuk mesin dan transmisi, tidak ada ramuan khusus buat Si Mirage Sport ini. Dimensi mobil ini cukup kompak, memiliki panjang total 3.710 mm, lebar 1.665 mm, dan tinggi 1.510. Sedangkan jarak sumbu roda depan dan belakang sepanjang 2.450 mm.


Di bagian depan Anda akan menemukan head lamp Halogen yang bentuknya sama dengan tipe lainya. Tapi dari bagian depan inilah yang memperlihatkan lebih banyak kalau ini adalah tipe Sport, karena adanya sepasang foglamp dan DRL yang menghiasi sportinya bodi kit Mirage. 



Bagian belakang Mitsubishi Mirage Sport juga hadir bodi kit yang lebih sporty dari tipe lainnya dan dipadu dengan emblem Mirage Sport di bagian pintu bagasinya. Seperti halnya tipe Exceed, Mirage Sport juga memiliki muffler cutter dan rear spoiler untuk menambah aura sporty.


Ini tadi yang kami bilang Sporty Stripes, 2 buah stiker panjang bertuliskan Mirage Sport menempel di sisi kanan dan kiri bodi. Menurut kami ini lebih baik daripada hanya stiker kecil yang menempel di sisi bawah pintu belakang. Untuk cover spion dan handle pintu, Mitsubishi tidak memberikan aksen krom sehingga eksterior Mirage Sport ini tidak ada aksen krom sama sekali.



Seperti pada Mirage tipe lainya, tipe Sporty memiliki ukuran ban yang sama yaitu 175 / 55 R15. Dengan sistem pengereman depan menggunakan ventilated disc dan pengereman belakang menggunakan leading & trailing drum.


Dashboard Mirage Sport memiliki warna monotone hitam diikuti dengan jok fabric yang juga berwarna hitam. Tidak seperti tipe Exceed, Mirage Sport tidak menghadirkan audio switch control pada setirnya. MID Mirage Sport juga tergolong lengkap ada pengingat untuk service dan rata-rata konsumsi bahan bakar. Untuk fitur keamanan, dual airbags telah hadir sebagai standard di semua tipe. Sayangnya rem ABS dan EBD hanya hadir di tipe Exceed.


Transmisi Mirage Sport menggunakan transmisi INVECS III CVT, transmisi ini dipadukan dengan mesin 1.200 cc 3 silinder DOHC MIVEC, sehingga Mirage Sport dapat mencapai tenaga 77 Ps pada putaran mesin 6.000 rpm sedangkan torsi yang dapat dicapai pada 4.000 rpm adalah 100 Nm. 

Mitsubishi Mirage Sport bukanlah sebuah Mirage dengan tipe tertinggi, harga Mirage Sport Rp 174.000.000 masih lebih murah daripada Mirage Exceed yang mencapai Rp 179.000.000. Dengan selisih 5 juta rupiah, menurut kami lebih menguntungkan apabila Anda memilih Exceed, karena fitur-fitur yang diberikan lebih berlimpah, misalnya saja setir dengan material kulit, spion dengan lampu sein, two tone dashboard, audio switch control, start stop engine button, ABS & EBD, immobilizer. Jadi bagi Anda yang menginginkan sebuah city car dengan fitur-fitur yang oke, Mitsubishi Mirage Exceed bisa menjadi pilihan, sedangkan Anda yang mengedepankan penampilan eksterior, Mitsubishi Mirage Sport bisa menjadi pilihan.

Terima Kasih

2 comments: